Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Demo Peringati Hardiknas, Wakapolsek Serang Dikeroyok Mahasiswa

Videografer

Darma Wijaya

Editor

Ryan Maulana

Kamis, 3 Mei 2018 12:13 WIB

Iklan

Aksi memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang dilakukan mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Maulana Hasanudin, Serang, Banten di depan kmapus, Rabu 2 Mei 2018 berlangsung ricuh.

Wakil Kepala Polisi Sektor (Wakapolsek) Serang, AKP Ramses Panjaitan yang tengah melakukan giat pengamanan aksi unjuk rasa di keroyok mahasiswa. Beruntung dirinya langsung ditarik oleh Kabag Ops Polres Serang.

Aksi saling dorong antara mahasiswa dan polisi hingga berujung kericuhan terus berlanjut, sejumlah mahasiswa terjatuh ketika polisi mencoba mengamankan sejumlah mahasiswa yang diduga sebagai dalang kericuhan. Kericuhan terjadi ketika mahasiswa mencoba membakar ban bekas di depan pintu gerbang kampus.

Dalam aksi unjuk rasa memperingati Hari Pendidikan Nasional yang jatuh pada 2 Mei, mahasiswa menagih janji politik Gubernur Banten  Wahidin Halim dan Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumi soal pendidikan  gratis untuk SMA dan SMK di Banten. Namun janji pendidikan gratis menurut mahasiswa belum terealisasi.

Mahasiswa juga menyoroti kualitas pendidikan yang belum merata di Banten. Termasuk alokasi anggaran 20 persen untuk pendidikan di Banten belum terealisasi sehingga menurut mahasiswa banyak sekolah – sekolah di Banten belum berfasilitas baik.

Jurnalis video: Darma Wijaya

Editor: Ryan Maulana