Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Apple Luncurkan iPhone 5S dan 5C

Videografer

Editor

Kamis, 19 September 2013 11:31 WIB

Iklan
TEMPO.CO, China : Apple meluncurkan produk terbaru iPhone 5S dan versi yang lebih murah 5C dalam konferensi pers di Beijing, Rabu lalu. Tapi para analis dan konsumen menganggap produk ini masih mahal dibanding produk Asia.Untuk pertama kali, Apple menggelar acara peluncuran di Beijing, setelah mengeluarkan dua produk iPhone terbaru di California, Selasa lalu.Wartawan yang sempat mencoba sampel iPhone kecewa ketika acara itu hanya menampilkan rekaman ulangan peluncuran di Amerika.iPhone 5C dengan casing plastik dijual seharga 730 dolar AS di China, hampir 200 dolar di atas harga eceran di AS dan lebih murah 130 dolar dibandingkan kembarannya, 5S.Apple cenderung memiliki produk yang menghasilkan banyak sambutan, namun para penggemar di China yang dikenal selalu mengantri produk terbaru, hanya menyatakan dukungan untuk produk 5C ini.Menurut riset perusahaan Canalys, saham Apple di industri smartphone merosot 5 persen pada putaran kedua tahun ini.Bukan hanya Samsung yang mengekori Apple, juga merek China seperti Lenovo, ZTE, Huawei dan Xiaomi.Xiaomi, perusahaan yang baru berusia tiga tahun, dijuluki Apple China, dan CEO Lei Jun yang mengenakan kaos dan celana-jean disamakan dengan Steve Jobs.Smartphone terbarunya berkisar 330 dolar AS dan produk andalan mereka, Hongmi, dijual kurang dari 130 dolar AS.Peluncuran 5S, dengan pemindaian sidik-jari telah mengangkat profil Apple di China, namun dalam persaingan sesungguhnya, yang menentukan adalah para pembeli.Courtesy : Youtube/NTDTVRYAN MAULANA