Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Meninggal, Wisuda Mahasiswa UIN Nurul Faqih Digantikan Kakaknya

Videografer

Instagram

Minggu, 1 Desember 2019 21:54 WIB

Iklan

Seorang mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta, Nurul Faqih, meninggal karena kecelakaan, beberapa jam menjelang wisuda, Ahad, 1 Desember 2019. Nurul Faqih mengalami kecelakaan sepeda motor dalam perjalanan menuju kampus UIN tempat wisuda. Sempat dilarikan ke RS Fatmawati, nyawa Nurul Faqih tak tertolong. 

Dalam video yang diunggah akun Instagram UIN Jakarta @uinjktofficial, Nurul Faqih diwakili kakaknya, Imam Rosyadi. Imam berjalan menuju atas panggung dan menerima ijazah Faqih dari Rektor UIN Jakarta, Amany Lubis.

Melalui akun Instagram @uinjktofficial, pihak UIN menyampaikan duka cita mendalamnya atas kepergian Faqih. 

Selamat jalan saudaraku Nurul Faqih bin Hasanudin (Fakultas Psikologi), hari ini adalah hari wisudamu, tapi Allah Yang Maha Kasih lebih dulu memanggilmu untuk menghadapNya.

Video: Instagram @uinjktofficial
Editor: Ngarto Februana