Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pria Tertua Dunia Catatkan Rekor Dunia Guiness

Videografer

Editor

Selasa, 20 Mei 2014 14:01 WIB

Iklan
TEMPO.CO, Jakarta: Ia berusia 111 tahun dan telah dinobatkan sebagai orang tertua di dunia oleh Rekor Dunia Guinness. Namun bagi Alexander Imich, umur hanyalah sebuah angka.Pada usia 92 tahun, ia menulis buku berjudul "The Incredible Tales of the Paranormal" , dan di usia 96, ia memutuskan mempelajari kesehatan dan berangkat ke Turki. Jadi apa rahasia umur panjangnya?Ia menambahkan, bahwa diet ringan dan keinginan untuk hidup juga menjadi kuncinya. Pada Februari lalu, ia sempat terjatuh pada saat ulang tahunnya yang ke-111, dan kejadian itu telah mempengaruhi energi dan aktivitasnya. Ajudannya berkata, sebelum kecelakaan ia merupakan orang yang dianggap paling luar biasa oleh kebanyakan orang.Lahir pada 4 Februari 1903 di Polandia, Imich sempat melarikan diri pada saat Nazi menginvansi negara itu pada tahun 1939. Ia dan istrinya melarikan diri ke Uni Soviet dan mencari perlindungan di Bialystok. Pasangan itu kemudian dikirim ke kamp kerja di Siberia setelah menolak menjadi warga negara Soviet.Pada tahun 1951, Imich dan istrinya Wela pindah ke Amerika dan akhirnya menetap di New York. Pasangan ini tidak memiliki anak, namun Imich memiliki keponakan yang berusia 84 tahun.Imich mengaku memiliki pengalaman dengan dunia lain dimana ia menulis buku tentang mereka yang dipublikasikan oleh Bramble Books (BRE'MBEL BUKS) pada tahun 1995. Meski usianya senja, Imich sama sekali tidak khawatir. courtesy : youtube/NTDTVDWI OKTAVIANE