Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Positif Covid-19, Dokter di RSUD Dr. Soetomo Mengaku Legowo

Videografer

Istimewa

Jumat, 26 Juni 2020 20:32 WIB

Iklan

Agus Sulistyono, dokter spesialis kandungan di RSUD dr. Soetomo, Surabaya, dikonfirmasi positif Covid-19. Agus, yang juga dosen di Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga, Surabaya, saat ini dirawat di ruang isolasi RSUD Dr. Soetomo. Ia mengatakan legowo.

Agus memperkirakan tertular Covid-19 bukan dari pasien. Sebab, setiap menjalani operasi, pasien selalu menjalani prosedur rapid test minimal 2 kali maupun swab test. “Semua diperiksakan. Pemeriksaan lab, torax, foto. Sehingga kami operasi rasanya aman semua. Rasanya tidak mungkin dari pasien.”

Pengajar di Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga itu menduga tertular dari muridnya, dokter residen, peserta Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS). Pekan lalu, kata dia, ada peserta PPDS anestesi yang menangani operasi bersamanya ternyata positif Covid-19.

Video: Dok. Istimewa
Sumber Narasi: Endri Kurniawati
Editor: Ngarto Februana