Bayern Munchen Juarai Piala Dunia Antarklub
Videografer
Editor
Sabtu, 13 Februari 2021 06:00 WIB
Bayern Munchen mengalahkan Tigres UANL Meksiko dengan skor 1-0 di di Education City Stadium, Qatar, Kamis, 11 Februari 2021. Gol kemenangan Benjamin Pavard, untuk memenangkan gelar Piala Dunia Antarklub dan meraih trofi keenam mereka dalam waktu kurang dari sembilan bulan. Pavard mencetak gol pada menit ke-59 setelah kiper Tigres Nahuel Guzman menghentikan sundulan Robert Lewandowski.
Klub asal Jerman ini, memenangkan semua gelar domestik dan Eropa yang mereka perebutkan pada tahun 2020 dan merupakan tim pertama yang menyamai sextuple Barcelona dari 2009. Itu juga trofi keenam pelatih Bayern Hansi Flick sejak ia mengambil alih pada November 2019. Ini merupakan gelar Piala Dunia Antarklub kedua Bayern setelah 2013 berarti klub-klub Eropa kini telah memenangkan delapan final terakhir berturut-turut.
REUTERS: (Produksi: Francis Maguire)