Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tinjau Lokasi KAA, Jokowi Klaim Siap 96 Persen

Videografer

Editor

Jumat, 17 April 2015 12:54 WIB

Iklan
TEMPO.CO, Bandung : Presiden Joko Widodo berkunjung ke Bandung guna mengecek kesiapan peringatan Konferensi Asia Afrika ke-60 di Bandung. Pengecekan persiapan ini Jokowi lakukan bersama Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Kepala Staf Kepresidenan Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, dan Wali Kota Bandung Ridwan Kamil.Jokowi mengunjungi beberapa lokasi yang akan digunakan untuk peringatan KAA seperti Bandara Husein Sastranegara, Gedung Merdeka, Masjid Agung Bandung, dan Gedung Pakuan. Setelah Presiden Joko Widodo mengunjungi sejumlah lokasi yang digunakan untuk agenda pelaksanaan KAA di Bandung. Jokowi mengklaim persiapan infrastruktur menyambut Konferensi Asia-Afrika ke-60 di Bandung sudah mencapai 96 persen.Setelah itu mereka melanjutkan perjalannya menuju Masjid Agung Bandung. Rombongan Jokowi juga menyempatkan untuk berhenti di tugu KAA. Ridwan Kamil mengajak Jokowi untuk melihat sekeliling tugu itu. Di badan tugu, terdapat nama-nama peserta yang mengikuti peringatan KAA ke-60 itu. Jurnalis Video : Dicky Zulfikar NawazakiEditor/Narator : Ryan Maulana