Malam Ini Diprediksi Puncak Arus Mudik Sepeda Motor, One Way akan Diberlakukan
Videografer
Editor
Rabu, 19 April 2023 15:35 WIB
Kepala Pos Pengamanan Sumber Arta Iptu Mian Siregar memprediksi malam ini, Rabu 19 April 2023, akan terjadi puncak arus mudik pengguna sepeda motor dari Jakarta ke arah timur. Terutama untuk jalur yang melewati arteri Sumber Arta, Kalimalang, Bekasi.
Untuk itu, kepolisian setempat bersiap untuk pemberlakuan jalan satu arah atau one way guna mengantisipasi kepadatan dan kemacetan yang berpotensi terjadi.
Video: Silvia Sulistiara(magang), Wahyuni Diahsari (magang)
Editor: Ryan Maulana