Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Unik, TPS Ini Kental dengan Nuansa Kerajaan Majapahit

Videografer

Editor

Minggu, 13 Desember 2015 20:08 WIB

Iklan
TEMPO.CO, MOJOKERTO " Untuk menarik simpati warga menyalurkan hak pilihnya, di Mojokerto, Jawa Timur, sebuah Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pilkada didesain dengan nuansa zaman Kerajaan Majapahit. TPS 01 Desa Watesumpak, Kecamatan Trowulan, Mojokerto diberi hiasan gapura dari styrofoam (gabus) dengan motif ukiran. Petugas KPPS juga meletakkan arca buatan dari styrofoam. Bahkan sejumlah petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di TPS setempat mengenakan kostum khas prajurit dan bangsawan Majapahit. Pemilih yang datang langsung disambut dengan petugas berpakaian prajurit Majapahit. Anggota KPPS yang bertugas mencocokan identitas pemilih dengan Daftar Pemilih Tetap (DPT) juga mengenakan pakaian prajurit Majapahit. Sedangkan petugas yang berperan sebagai pemberi surat suara berpakaian Raja Majapahit dan Patih Majapahit. Ketua KPPS setempat, Sutomo, mengatakan pembuatan TPS dengan nuansa Majapahit itu ide dari para anggota KPPS. Ketua dan para Anggota KPPS setempat secara swadaya iuran untuk biaya properti baik sewa pakaian maupun pembuatan hiasan interior dan eksterior TPS. Untuk menambah suasana tradisional, petugas memperdengarkan musik gamelan dan lagu campur sari khas Jawa klasik. Dengan sabar dan telaten, para petugas KPPS mengarahkan pemilih yang akan mencoblos mulai dari memberikan surat suara, menunjukkan bilik suara sampai memasukkan surat suara ke dalam kotak suara hingga mencelupkan jari ke tinta sebagai tanda sudah mencoblos. Tak cukup itu, untuk memuaskan pemilih, TPS setempat juga menyediakan minuman tradisional dawet dengan gula jawa. Salah satu warga mengaku terkesan dengan TPS bernuansa Majapahit tersebut. Selain unik, pelayananan TPS setempat juga memuaskan dan memanjakan pemilih. TPS bernuansa Majapahit ini pun menarik simpati warga untuk antusiasi memilih dalam Pilkada Mojokerto 2015.Jurnalis Video: Ishomuddin (Mojokerto)Editor dan Narator: Ngarto Februana