Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Seorang Satpam Dilantik Jadi Anggota DPRD Kota Serang Banten

Videografer

Editor

Selasa, 4 April 2017 17:15 WIB

Iklan
TEMPO.CO, Serang: Seorang satpam tenaga security yang bekerja di PT Chandra Asri Cilegon, Banten pada 3 April 2017 dilantik menjadi anggota DPRD Kota Serang Banten, masa jabatan 2014 " 2019. Pria yang terakhir kali menjabat wakil komandan regu security pada perusahaan pengolahan Kimia selama 25 tahun itu, dilantik oleh Ketua DPRD Kota Serang Subadri Usuludin dalam rapat paripurna istimewa DPRD Kota Serang dengan agenda pengucapan sumpah anggota DPRD Kota Serang pengganti antar waktu.Syamsudin menggantikan posisi Samlawi Said anggota komisi IV DPRD kota Serang fraksi PDI Perjuangan yang meninggal dunia pada 19 Januari 2017 lalu. Syamsudin akan menempati komisi IV DPRD Kota Serang dari Fraksi PDI Perjuangan dari 2017 hingga 2019. Syamsudin maju di Pemilihan Anggota Legislatif tahun 2014 lalu melalui Daerah Pemilihan Taktakan, Kota Serang dengan perolehan 400 suara.Ia dilantik sebagai anggota DPRD Kota Serang setelah surat keputusan dari Pejabat Gubernur Banten terbit, dan sekitar dua bulan setengah menempuh proses administrasi. Syamsudin dipilih PDI perjuangan menjadi anggota DPRD Kota Serang, karena perolehan suaranya terbanyak setelah anggota DPRD sebelumnya. Meski Syamsudin merupakan anggota DPRD baru, namun ia yakin dengan kemampuannya dalam bekerja sebagai wakil rakyat. Ia juga berharap dapat menyerap aspirasi masyarakat. Rencananya Syamsudin akan pensiun dini pada 2018, dari tempat ia bekerja mengabdikan diri menjadi tenaga keamanan.Jurnalis Video : Darma WijayaEditor/Narator : Dwi Oktaviane