Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Polisi Bekuk Penyandera Ibu dan Anak dalam Angkot di Buaran

Videografer

Editor

Senin, 10 April 2017 19:33 WIB

Iklan
TEMPO.CO, Jakarta: Insiden penyanderaan terhadap seorang ibu dan anak dalam angkutan kota (angkot) di depan Bioskop Buaran, Jakarta Timur, terjadi pada Minggu, 9 April 2017. Peristiwa terjadi ketika pelaku, Hermawan menodong seorang ibu bernama Isnawati, yang membawa seorang balita. Hermawan meminta telepon seluler, kalung, dan gelang Isnawati.Korban lalu berteriak dan terdengar polisi lalu lintas. Mengetahui aksinya terpergok, pelaku kemudian mengalungkan pisau ke leher korban. Warga dan petugas kepolisian pun mengerumuni angkot yang berhenti itu. Hampir setengah jam negosiasi berjalan, tetapi pelaku menolak melepaskan korban.Polisi pun bertindak saat pelaku lengah dengan menembak pelaku di bagian lengan kanan. Setelah itu, pelaku langsung ditahan oleh petugas dan warga di sana. Video insiden penyanderaan ini juga beredar lewat media sosial.Video amatir wargaEditor/Narator: Ryan Maulana