Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Warga Binaan di Seluruh Indonesia Gelar Khataman Alquran

Videografer

Editor

Jumat, 21 April 2017 10:28 WIB

Iklan
TEMPO.CO, Serang: Ratusan warga binaan Rumah Tahanan Kelas IIB Serang, Banten, kamis 20 April 2017 mengikuti khataman Alquran yang diadakan oleh pihak Rutan. Ratusan warga binaan ini berkumpul di lapangan serba guna Rutan Serang untuk mengikuti kegiatan khataman Alquran yang merupakan salah satu rangkaian kegiatan hari bhakti pemasyarakan ke-53 tahun.Kegiatan khataman Alquran ini dilakukan secara serentak di Seluruh Rutan dan Lapas seluruh Indonesia.Dengan khusyuk, ratusan warga binaan Rutan kelas IIB Serang ini membaca ayat suci Alquran. Tidak hanya warga binaan, mereka merupakan warga binaan yang tersandung kasus hukum, seperti korupsi, narkoba hingga pencurian dan pidana umum lainnya.Kegiatan khataman Alquran ini pun disambut baik oleh para warga binaan. Bahkan tidak sedikit diantara mereka yang mengaku baru pertama kali mengikuti kegiatan khataman Alquran.Tidak hanya 330 warga binaan Rutan Kelas IIB Serang yang ikut dalam kegiatan khataman Alquran serentak tersebut, kegiatan juga diikuti oleh sejumlah sipir dan petugas Rutan.Kegiatan khataman Alquran di seluruh Rutan dan Lapas seluruh indonesia ini pun tercatat dalam rekor MURI dalam kegiatan mengaji seretak terbanyak yang diikuti oleh 57.600 orang lebih warga binaan di seluruh Indonesia. Melalui kegiatan ini diharapkan warga binaan memiliki mental dan rohani yang lebih baik lagi.Jurnalis video: Darma WijayaEditor/Narator: Ryan Maulana