Final WJC 2017, Gregoria Mariska Sabet Juara Dunia Junior
Videografer
Editor
Selasa, 24 Oktober 2017 11:35 WIB
Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung berhasil menyabet medali emas dan menyandang gelar juara dunia junior setelah mengalahkan Han Yue asal Tiongkok dalam pertandingan laga babak final World Junior Championship (WJC) 2017 di GOR Amongrogo Yogyakarta, Minggu sore.
Pertarungan menegangkan Gregoria dan Han Yue yang berlangsung tiga set tersebut berakhir dengan poin 21-13, 13-21, dan 24-22. Gelar Juara dunia junior pada tunggal putri pernah dipegang Indonesia pada 1992 lalu dan kini kembali dipersembahkan oleh Gregoria Mariska Tunjung.
Gregoria mengatakan, dengan beberapa kali bertanding melawan pemain Tiongkok dalam turnamen tersebut juga dapat membantu dirinya dalam mempelajari pola main mereka.
Dalam perhelatan World Junior Championship 2017 yang berlangsung mulai tanggal 9 Oktober hingga 22 Oktober 2017 tersebut, perolehan medali untuk Indonesia secara keseluruhan yakni, dua medali emas, dua medali perak,dan satu medali perunggu.?
Video jurnalis: Hand Wahyu
Editor/Narator: Ryan Maulana