Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Gubuk Kumuh di Sisi Banjir Kanal Barat Dibongkar

Videografer

Maria Fransisca

Editor

Ryan Maulana

Senin, 13 November 2017 14:10 WIB

Iklan

Jalan inspeksi yang berada di sisi Banjir Kanal Barat (BKB), pagi ini, Senin 13 November 2017 diadakan penertiban. Rumah-rumah kumuh yang berada di atas jalan tersebut akan dibongkar. Sebelum kegiatan penggusuran berlangsung, Walikota Jakarta Pusat, Bayu Mangara Pardede memimpin apel untuk melakukan pengarahan penertiban. Revitalisasi dan pembongkaran di Banjir Kanal Barat dilakukan karena akan ada pengerukan sungai.

Menurut Mangara sekitar 50 rumah masih berpenghuni yang menjadi target digusur. Wilayah yang terkena gusuran meliputi beberapa kecamatan di Jakarta Pusat, yaitu kecamatan Tanah Abang dan Gambir.

Menurut Walikota Jakarta Pusat ini penghuni rumah-rumah tersebut telah diberi sosialisasi oleh lurah setempat sepanjang minggu lalu. Dan para petugas diminta tetap mengedepankan sopan santun namun tetap tegas dalam melakukan tugasnya.

Tampak hadir dalam penertiban Satpol PP, PPSU, dinas perhubungan, pemadam kebakaran, bina marga, polisi dan TNI.

Video Jurnalis: Maria Fransisca

Editor/Narator: Ryan Maulana