Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Atap Gedung KPU Kota Bekasi Ambruk, Ini Penyebabnya

Videografer

Adi Warsono

Senin, 15 Januari 2018 20:13 WIB

Iklan

TEMPO.CO, Bekasi - Hujan deras disertai angin kencang di Kota Bekasi, Jawa Barat, membuat atap di gedung Kantor Komisi Pemilihan Umum, Kota Bekasi, ambruk, Senin, 15 Januari 2018. Seorang petugas kebersihan mengalami cedera, dan sejumlah dokumen serta perangkat komputer rusak akibat tertimpa reruntuhan ataupun air.

Atap yang ambruk itu berada di ruangan bagian program dan data yang berada di belakang. Atap dari eternit tersebut ambrol karena tak kuat menahan air yang bocor dari genting. Ambruknya material menimpa sejumlah perangkat komputer, dan mencederai seorang petugas kebersihan.

Komisi Pemilihan Umum mendata ada sejumlah dokumen pengadaan formulir rusak, dan tak bisa digunakan lagi. Untungnya, lembaga tersebut masih mempunyai software sehingga dokumen yang rusak bisa dicetak ulang.

Korban tertimpa reruntuhan, Jamal, mengatakan, peristiwa ambruknya atap di ruangan berukuran 4X3 meter tersebut ketika hujan disertai angin kencang. Air banyak yang masuk ke dalam ruangan tersebut mengakibatkan atap tak kuat menahan, sehingga ambruk.

Jurnalis Video: Adi Warsono
Editor: Ngarto Februana

Simak juga: Rekaman CCTV, Detik-Detik Runtuhnya Selasar Gedung BEI