Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

SUV Nissan Magnite Dirilis di India, Ini Fitur-fitur Unggulannya

Kamis, 3 Desember 2020 14:00 WIB

Iklan

Nissan India akhirnya meluncurkan mobil Sport Utility Vehicle (SUV) terbaru mereka, yaitu Magnite. Mobil ini akan dipasarkan mulai awal 2021 dengan estimasi hargaRp125-Rp200 juta.

Desain Magnite menggabungkan inspirasi dari budaya India dan konsep desain Jepang. Magnite memiliki ruang kabin yang lapang. Di kursi baris depan terdapat jarak 700 mm antara kursi pengendara dan kursi pengemudi. Baris belakangnya memiliki ruang lutut 593 mm dengan headroom 76 mm. Bagasinya memiliki kapasitas 336 liter.

Nissan melengkapi Magnite dengan fitur pelengkap ruang kabin seperti pengisi
daya baterai nirkabel, pembersih udara, pencahayaan ambient, dan speaker kualitas premium JBL.

Magnite juga memiliki teknologi Around View Monitor (AVM) yang mengizinkan pengemudi untuk melihat kondisi di sekitar mobil dari atas mobil. Ada juga puddle lamp untuk mencegah pengemudi atau penumpang melangkah ke genangan air ketika turun dari mobil.

Sistem infotainment Magnite didukung oleh layar sentuh 8 inci yang dilengkapi dengan teknologi inovatif Nissan, yaitu NissanConnect. Ini merupakan rangkaian teknologi dalam mobil yang menggabungkan navigasi, keamanan, dan hiburan. Ada lebih dari 50 fitur konektivitas yang ditawarkan NissanConnect.

Magnite mengandalkan mesin turbo HRA0 1.0L yang mendorong mobil untuk berakselerasi lebih cepat dan mulus. Mesin turbo ini dipasangkan dengan transmisi HRA0 X-TRONIC CVT untuk pengalaman berkendara yang mulus dan mudah.

Fitur keamanan Magnite meliputi ABS dengan EBD, Vehicle Dynamic Control (VDC), Traction Control System, Dual Front Airbags, dan Hill Start Assist.

Foto: Nissan/Rushlane.com
Editor: Ridian Eka Saputra