Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hanya dalam 20 Jam, Polisi Cina Temukan Kembali Koper Isi Uang Miliaran

Rabu, 6 Januari 2021 10:00 WIB

Iklan

Baru-baru ini, petugas polisi Kota Qingdao di China timur menemukan kembali satu juta yuan (sekitar Rp 2 miliar) hanya dalam 20 jam. Uang tersebut milik seorang pria yang dengan ceroboh meninggalkan koper berisi uang di jalan.

Pada hari itu, pria bernama Jia pergi ke sebuah hotel di Distrik Baru Xihai'an, Kota Qingdao, untuk mencari akomodasi.

Ketika dia parkir, dia mengeluarkan kopernya dan meletakkannya di belakangnya. Uang itu disiapkan untuk bisnis ayahnya. Karena ayahnya sudah terlalu tua untuk menggunakan alat perbankan online, maka dia meminta Jia untuk mengirim uang tersebut ke pusat kota pada siang hari keesokan harinya, menurut Jia.

Tanpa diduga, saat Jia mengeluarkan kopernya dari bagasi, dia langsung pergi begitu saja, meninggalkan koper putihnya di jalan.

Ketika dia menyadari hal ini, hari sudah siang berikutnya. Untungnya, dia menelepon polisi tepat waktu. Melalui rekaman CCTV, polisi akhirnya mengidentifikasi lokasi pria yang mengambil koper tersebut setelah ditinggalkan begitu saja oleh Jia. Polisi menemukan pria yang mengambil koper di salah satu apartemen. 

Video: China Central Television
Editor: Ngarto Februana