Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

TN Komodo Pakai Reservasi Online dan Biaya Konservasi per Agustus

Videografer

Tempo.co

Kamis, 30 Juni 2022 13:00 WIB

Iklan

Taman Nasional Komodo rencananya akan mulai memberlakukan sistem reservasi online per 1 Agustus 2022. Sistem yang akan disertai komponen biaya untuk konservasi ini menindaklanjuti hasil kajian tim ahli yang telah merumuskan pembatasan kunjungan mengikuti daya dukung daya tampung taman nasional itu.

Besar biaya konservasi itu, yang direkomendasikan oleh tim ahli, berkisar Rp. 2.943.730 sampai Rp. 5.887.459 per pengunjung per tahun, dengan jumlah pengunjung ideal sebanyak 219 ribu per tahun. Atau maksimum 292 ribu per tahun, sebelum populasi komodo mulai tertekan oleh dampak perubahan nilai jasa ekosistem yang disebabkan oleh kunjungan para wisatawannya.

"Kami masih hitung komponen-komponennya, tapi kemungkinan sebesar Rp 3.750.000 per orang per tahun yang akan diterapkan secara kolektif tersistem per 4 orang per tahun (Rp. 15.000.000)," kata Carolina Noge, Koordinator Pelaksana Program Penguatan Fungsi di Taman Nasional Komodo.

Foto,: temdoo.co

Editor: Ridian Eka Saputra