Begini Kondisi 2 Korban Perampokan di Cilacap yang Alami Luka Tembak
Videografer
Editor
Selasa, 28 Maret 2023 13:00 WIB
Dua orang mengalami luka tembak dalam perampokan di toko di Desa Kaliwungu, Kecamatan Kedungreja, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, pada Senin (27/3/2023) siang.
Kedua korban adalah pemilik toko, Nasirun (45) yang tertembak pada bagian kaki dan seorang warga yang berusaha menolong bernama Gunawan (41) tertembak pada bagian paha.
Kasat Reskrim Polresta Cilacap Kompol Guntar Arif Setiyoko mengatakan, kedua korban sudah mendapatkan penanganan medis di rumah sakit di Sidareja, Cilacap.
Guntar mengatakan, peluru yang bersarang di kedua kaki korban telah diambil. Saat dibawa ke rumah sakit, korban juga dalam keadaan sadar.
Diberitakan sebelumnya, perampokan terjadi di sebuah toko di Desa Kaliwungu, Kecamatan Kedungreja, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Senin siang.
Video: Instagram
Editor: Ridian Eka Saputra