Stasiun Pasar Senen Padat Menjelang Libur Natal dan Tahun Baru
Videografer
Editor
Minggu, 24 Desember 2023 19:00 WIB
Prediksi dari PT Kereta Api Indonesia (KAI), volume pelanggan jasa KA akan meningkat menjelang libur Nataru nanti.
"Prediksi kami kemarin tanggal 23 dan 24 bisa dikatakan volume tertinggi, ini bisa dilihat dari target penjualan tiket yang sudah sampai 99 persen," kata Manajer Humas KAI Daop 1 Jakarta Ixfan Hendriwintoko di Stasiun Pasar Senen pada Sabtu sore, 23 Desember 2023.
Para pengguna jasa kereta api sudah antre di pintu keberangkatan jalur Cikuray dan Jaya Karta. Ada yang memanggul tas-tas berat atau memegang gagang koper, sambil menunggu petugas boarding yang mengecek identitas.
Ada banyak sisi pintu untuk masing-masing jalur keberangkatan. Pelanggan dibatasi oleh tiang antrean pita agar tak salah jalur dan tidak berdesakan. Mereka juga tak perlu bingung karena dapat bertanya kepada para petugas Keamanan Dalam (PKD) maupun Polsuska yang berjaga. Beberapa orang berpakaian Customer Service on Station (CSOS) juga terlihat sering ditanyai oleh pelanggan. Beberapa kursi nampak penuh oleh pelaanggan yang sedang menunggu. Begitupun dengan sisi kanan ruang tunggu.
Video: TEMPO/Aisyah Amira Wakang
Editor: Dwi Oktaviane