Polda Sumbar Masih Cari Bukti Afif Maulana Melompat dari Jembatan Kuranji
Videografer
Editor
Senin, 8 Juli 2024 14:00 WIB
Kepolisian Daerah Sumatera Barat (Polda Sumbar) masih mendalami kasus kematian Afif Maulana, bocah 13 tahun yang ditemukan tewas di Jembatan Kuranji, Padang. Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) menyatakan Polda Sumbar disebut masih mencari saksi atau foto dan rekaman video Afif meninggalkan saksi A (17 tahun) di jembatan.
“Saat ini Polda masih mencari saksi atau foto dan video saat Afif meninggalkan A di jembatan,” ujar Ketua Harian Kompolnas, Benny J. Mamoto, ketika dihubungi, Ahad, 7 Juli 2024.
Foto: Tempo/Subekti
Editor: Ryan Maulana