Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tempo Explainer: Wacana Prabowo Bentuk Kabinet Zaken, Gimik?

Videografer

Youtube

Rabu, 18 September 2024 11:00 WIB

Iklan

Presiden terpilih Prabowo Subianto sedang menyiapkan kabinetnya menjelang pelantikan 20 Oktober mendatang. Mantan Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Kopassus) itu disebut bakal membentuk kabinet yang didominasi oleh kalangan profesional alias kabinet zaken.

Kabinet zaken ialah kabinet yang berkomposisikan para ahli di masing-masing bidangnya, termasuk mereka yang berasal atau diusulkan oleh partai politik. “Yang jelas, Pak Prabowo ingin sebuah pemerintahan zaken di kabinetnya," kata Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani di Gedung DPR, Selasa, 10 September 2024.

Zaken kabinet adalah jenis kabinet yang susunan menterinya berasal dari kalangan ahli di bidangnya, bukan semata-mata representasi partai politik tertentu. Meski begitu, para ahli tersebut tetap bisa berasal dari partai politik, selama mereka memiliki kompetensi yang memadai. Fungsi utama kabinet zaken adalah menghindari terjadinya tumpang tindih fungsi kabinet, memaksimalkan kinerja para menteri, serta meminimalkan risiko korupsi.