Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Menteri Pekerjaan Umum Pantau Penanganan Banjir ROB Di Jalur Pantura

Videografer

Editor

Selasa, 5 Juli 2016 06:00 WIB

Iklan
TEMPO.CO, Semarang: Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basoeki Hadimuljono kembali memantau genangan rob di jalur Pantura Jawa Tengah. Pantauan terkait kesiapan jajarannya untuk mengantisipasi ketinggian genangan rob saat arus mudik tiba. Balai Besar Wilayah Sungai Pamali Juana memasang sedikitnya 17 pompa di sepanjang jalan Kaligawe yang merupakan poros Pantura di Semarang. Menurut data BMKG puncak rob terjadi pada tanggal 6 Juli saat lebaran nanti. Menteri Basuki bersama Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Pamali Juana Ni Made Sumiarsih dan Walikota Semarang Hendrar Prihadi membahas penanganan genangan rob di Jalan Kaligawe Semarang. Jalur Pantura yang menghubungkan Jakarta Surabaya tersebut telah sebulan ini tergenang rob. Kondisi tersebut membuat kemacetan panjang di saat rob tinggi. Kendaraan harus berjalan pelan saat nelintasi genangan. Basuki Muljono menteri Pekerjaan Umum dan Perumaham Rakyat mengatakan akan membuat sistem saluran air seperti di stasiun semarang dan bandara. Untuk saat ini system saluran air di jalan Kaligawe belum dikerjakan secara permanen. Tapi karena robnya tinggi maka akan kerjakan secara darurat dahulu terutama untuk menghindari kemacetan arus mudik nanti. Jurnalis Video: Budi PurwantoEditor/Narator: Ridian Eka Saputra