Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

HUT RI, Warga kolong Jembatan Tiga Gelar Perlombaan Unik

Videografer

Editor

Jumat, 18 Agustus 2017 22:18 WIB

Iklan
TEMPO.CO, Jakarta: Sambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia, warga bawah kolong tol Jembatan Tiga menggelar perlombaan mainan unik di pemukiman mereka. Perlombaan ini sengaja di gelar untuk membangkitkan kembali permainan unik yang merupakan bentuk terimakasih dan rasa syukur kepada pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raga merebut kemerdekaan dari penjajah pada tahun 1945.Sejak Kamis pagi, warga bawah kolong Tol Jembatan Tiga berkumpul dikwasan tersebut untuk mengikuti lomba permainan unik yang digelar oleh pemuda Karang Taruna. Setidaknya terdapat 12 jenis permainan unik yang diperlombakan, seperti Makan Kerupuk, Balap Karung dengan mengenakan helm, tarik tambang, menari dan lainnya.Ketua kelompok warga bawah kolomng jembatan tiga, Nur sidiq mengatakan, selain untuk memperingati HUT RI ke 72 , acara perlombaan sengaja dilakukan untuk mengungkapkan rasa terimakasih dan syukur kepada para pahlawan yang telah merebut kemerdekaan dari penjajah, dengan mengorbankan jiwa dan raganya. Semarak Hari Ulang Tahun Republik Indonesia, juga tak hanya di lakukan oleh anak-anak, para ibu ibu turut serta memeriahkan hal ini dengan mengikuti lomba. Jurnalis Video: Eko Siswono ToyudhoEditor/Narator: Ridian Eka Saputra