Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Massa Demonstrasi di LBH Jakarta Tolak Seminar Sejarah 1965

Videografer

Editor

Sabtu, 16 September 2017 13:04 WIB

Iklan
TEMPO.CO, Jakarta: Aksi massa oleh sekelompok orang digelar di depan kantor Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jakarta, di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, 16 September 2017. Unjuk rasa ini memprotes Seminar Sejarah 1965 di kantor LBH yang bertajuk Pengungkapan Kebenaran Sejarah 1965/66 di kantor LBH Jakarta. Massa yang menamakan diri Aliansi Masyarakat Pancasila Anti-Komunis melakukan long march dari arah Megaria. Sekitar 20 orang berjalan membawa spanduk dan berorasi di mobil komando, di antaranya berasal dari Gerakan Pemuda Islam Indonesia (GPII) dan Aliansi Mahasiswa Jakarta. Massa aksi berjejer di seberang LBH Jakarta di sisi Jalan Diponegoro, tepat di depan Jalan Kimia. Koordinator lapangan, Nanang Kosim, mengatakan target meraka adalah membubarkan seminar tersebut. Karena menurutnya komunisme sudah dilarang oleh negara. Nanang Kosim juga menyebut ada anak tokoh Partai Komunis Indonesia di acara itu.Jurnalis Video: Maria FransiscaEditor/Narator: RIdian Eka Saputra