Kemenlu Pulangkan 6 WNI yang Disandera Kelompok Bersenjata Libya
Videografer
Editor
Senin, 2 April 2018 20:04 WIB
TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi menyerahkan enam orang warga negara Indonesia (WNI) yang menjadi korban sandera dari kelompok bersenjata Benghazi, Libya, kepada pihak keluarga di Kantin Diplomasi, Kementerian Luar Negeri, Jakarta, Senin 2 April 2018. Keenam laki-laki anak buah kapal (ABK) itu diketahui telah disandera kelompok bersenjata Benghazi, Libya, sejak 23 September 2017 lalu.
Jurnalis Video: Subekti
Editor: Ridian Eka Saputra