Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cina Luncurkan Satelit Meteorologi Baru

Videografer

Xinhua

Jumat, 4 Juni 2021 18:03 WIB

Iklan

Cina pada Kamis (3/6) pagi meluncurkan satelit meteorologi baru ke orbit yang direncanakan dari Pusat Peluncuran Satelit Xichang di Provinsi Sichuan.

Satelit Fengyun-4B (FY-4B) diluncurkan oleh roket Long March-3B pada pukul 00.17 Waktu Beijing atau Rabu (2/6) pukul 23.17 WIB. Ini adalah misi penerbangan ke-372 dari seri roket Long March, menurut pusat peluncuran tersebut.

FY-4B, satelit meteorologi generasi baru pertama Cina di orbit geostasioner, akan digunakan dalam bidang analisis dan peramalan cuaca, serta pemantauan lingkungan dan bencana.

Satelit dan roket itu masing-masing dikembangkan oleh Akademi Teknologi Penerbangan Luar Angkasa Shanghai dan Akademi Teknologi Kendaraan Peluncuran Cina. Keduanya merupakan milik China Aerospace Science and Technology Corporation.

Administrasi Meteorologi Cina bertanggung jawab atas pembangunan dan pengoperasian sistem aplikasi darat satelit tersebut.

Video: Xinhua
Editor: Ridian Eka Saputra