Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mantan Ketua DPRD Jawa Barat, Irfan Suryanegara Dieksekusi ke Lapas Banceuy

Videografer

Istimewa

Kamis, 6 Juli 2023 17:15 WIB

Iklan

Mantan Ketua DPRD Jawa Barat Irfan Suryanegara dieksekusi ke Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banceuy Bandung, Selasa (4/7/2023) pukul 20.00 WIB.

Eksekusi ini dilakukan setelah Mahkamah Agung (MA) menganulir putusan bebas dari Pengadilan Negeri (PN) Bale Bandung.

Kepala Lapas Banceuy Heri Kusrita membenarkan, pihaknya menerima terpidana Irfan Suryanegara yang dieksekusi oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Cimahi.

Untuk diketahui, Irfan merupakan terpidana kasus tindak pidana pencucian uang (TPPU) bersama istrinya, Endang Kusumawaty.

Sebelumnya, Irfan dan Endang yang menjadi terdakwa atas kasus penggelapan bisnis SPBU divonis bebas oleh Pengadilan Negeri (PN) Bale Bandung pada 8 Februari 2023. Hakim menyatakan Irfan dan Endang tidak bersalah.

Kemudian Jaksa mengajukan banding atas putusan tersebut hingga proses hukum naik ke tahap kasasi di tingkat MA. MA menganulir putusan bebas PN Bale itu menjadi hukuman penjara 10 tahun dan denda Rp 2 miliar subsider enam bulan kurungan.

Video: Istimewa

Editor: Ridian Eka Saputra