Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Konser Sufi "Sangkakala Djiwa 121212"

Videografer

Editor

Sabtu, 15 Desember 2012 10:30 WIB

Iklan
TEMPO.CO, Bandung : Sayup-sayup dari sudut lorong, seorang laki-laki melantunkan ayat suci Al-Quran, seolah menjembatani perjalanan spiritual yang akan dijalani sepenuhnya di dalam venue sebuah pertunjukan musik bertajuk "Kidung Sufi Sangkakala Djiwa 12.12.12" yang digelar di Gedung Sasana Budaya Ganesha, Bandung, Jawa Barat, 12 Desember 2012 lalu.Lagu-lagu bertema Ketuhanan dalam hentakkan melodi yang keras, seolah menjadi persembahan diri seorang manusia kepada Tuhannya disuguhkan dalam sebuah pertunjukan kontemplatif. Tidak se-rocker biasanya, Vicky Burgerkill diajak duet oleh Candra Malik dalam tembang 'Jiwa yang Tenang' yang merupakan salah satu lagu dari album 'Kidung Sufi' milik Candra.Jika selama ini publik mengenal istilah tembang religi untuk menyebut lagu bertema Ketuhanan, Candra Malik memilih istilah yang disebutnya kidung sufi. Sangkakala Djiwa menampilkan konsep world music yang memadukan berbagai jenis musik dan kalaborasi pengisi acara antara lain Budi Dalton dan Sunda Wiwitan, Trie Utami, Risa Saraswati, Doddy Katamsi, dan sederet band Bandung seperti Burgerkill, Karinding Attack, dan Koil. Selama tiga jam perhelatan yang dikemas apik oleh Atap Promotion ini berlangsung tertib.Videographer: Aditya Herlambang PutraEditor/Narator : Dwi Oktaviane



ITB