Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Crafty Days, Gudangnya Karya Buatan Tangan Nan Unik

Videografer

Editor

Senin, 13 Mei 2013 17:10 WIB

Iklan
TEMPO.CO, Bandung : Bertepatan dengan 12 tahun Tobucil & Klabs, ada yang berbeda dari gelaran tahunan ini. Ya.. Crafty Days ke 7 ini untuk pertama kalinya 'keluar kandang' dan mengambil lokasi di Gedung Indonesia Menggugat di jalan Perintis Kemerdekaan No. 5 Bandung. Crafty Days merupakan program acara tahunan Tobucil & Klabs dengan tujuan membangun apresiasi bagi karya-karya buatan tangan dengan semangat hobi dan kreativitas yang biasanya dibuat dalam jumlah yang terbatas. Keseruan di gelaran ini bukan hanya bazaar handmade saja, namun para pengunjung juga bisa menikmati suguhan pameran, workshop, musik sore dan craftypreneur forum. Jumlah peserta tahun ini juga lebih banyak dari tahun-tahun sebelumnya. Diikuti 41 crafter dari 4 kota, yaitu Bandung, Yogjakarta, Jakarta dan Tangerang yang ikut memeriahkan acara bazaar handmade di Crafty Days 7. Menurut Tarlen Handayani, Pendiri Tobucil & Klabs, tujuan dari acara Crafty Days ini adalah upaya untuk membangun apresiasi publik terhadap segala macam bentuk karya buatan tangan.Crafty Days menjadi cara untuk menjadikan literasi sebagai bagian dari kesehariaan. Bagi Tobucil & Klabs, literasi tidak melulu kegiatan yang berhubungan dengan membaca dan menulis, namun termasuk membaca potensi diri melalui kegiatan hobi. Videographer : PRABOWO SETYADIEditor/Narator : DWI OKTAVIANE