TEMPO.CO, Brebes: Pelawak senior yang juga mantan Anggota DPR RI, Nurul Qomar, atau yang lebih dikenal dengan Qomar, dilantik menjadi rektor Universitas Muhadi Setiabudi (UMUS) Brebes. Pelantikan digelar di auditorium kampus UMUS pada Kamis lalu, 9 Februari 2017. Berdasarkan SK yang dikeluarkan Yayasan Muhadi Sediabudi, pria bergelar doktor tersebut rencananya menjabat sebagai rektor selama empat tahun atau hingga 2021 mendatang.Pendiri sekaligus mantan anggota grup lawak empat sekawan tersebut menyampaikan rasa syukurnya dengan amanah yang baru di embannya. Dia mengaku tidak menyangka aktivitasnya berpindah haluan menjadi seorang akademisi. Dia pun mengaku tak bisa menolak tawaran ini. Qomar berencana akan fokus memimpin kampus swasta di daerah penghasil bawang terbesar ini. Dalam kesempatan itu, Ketua Yayasan Muhadi Setiabudi, Dr. (Hc) Muhadi, mengungkapkan alasan kenapa memilih Qomar sebagai pemimpin kampus yang terletak di Jalur Pantura tersebut. Salah satunya karena Qomar memiliki pengalaman di bidang pendidikan selama lebih dari 10 tahun. Jurnalis Video: Muhammad Irsyam FaizEditor/Narator: Ridian Eka Saputra