Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mau Dugem Gratis, Pria Ini Menyamar Jadi Polisi

Videografer

Editor

Selasa, 10 Januari 2017 10:31 WIB

Iklan
TEMPO.CO, Tangerang Selatan: Hermansyah alias Andi 30 tahun tidak bisa berbuat banyak saat ditangkap oleh anggota Reserse Kriminal Polsek Kelapa Dua Tangerang Selatan. Penangkapan polisi gadungan tersebut berawal adanya laporan korban yang diperas karena meminta uang dan fasilitas hiburan malam gratis. Pelaku melakukan penipuan dan pemerasan lantaran tersangka ingin menikmati hiburan malam di tempat tersebut secara gratis dengan berpura pura menjadi anggota polisi, selain itu juga tersangka memiliki kekasih yang bekerja sebagai pemandu karoke di hiburan malam tersebut. Dari penangkapan pelaku, polisi menyita barang bukti berupa uang tunai sebesar Rp 1,5 juta, kalung identitas kewenangan penyelidik polri serta borgol milik pelaku yang dibeli dari pasar senin. Kapolres Kota Tangerang Selatan Ajun Komisaris Besar Polisi Ayi Supardan mengatakan pelaku ditangkap atas kasus pemerasan terhadap tempat hiburan malam di kawasan Tekno Tangerang Selatan, pelaku meminta gratis fasilitas karoke kepada pemilik yang mengaku sebagai anggota kepolisian republik indonesia. Selain itu Hermansyah tersangka mengaku dirinya menjadi polisi gadungan karena pacarnya sebagai pemandu hiburan malam dan berpura pura menjadi polisi gadungan untuk dapat memasuki tempat hiburan malam secara gratis. Akibat ulahnya pelaku mendekam ditahanan Polsek Kelapa Dua yang dijerat pasal 378 junto 372 KUHP dengan ancaman kurungan penjara minimal 5 tahun. Video Jurnalis: Marifka Wahyu HidayatEditor: Andy PrayogoPengisi Suara: Ngarto Februana